Seragam artinya sama. Memakai seragam wisuda berarti kita akan memakai kostum yang sama dengan para wisudawan
lainnya. Padahal, pada hari istimewa tersebut tentu seseorang ingin terlihat
lebih menonjol ketimbang yang lain. Lalu, bagaimana bisa tampil berbeda dari
yang lain sesama wisudawan jika semua harus mengenakan kostum yang sama?
Bisakah kita tetap tampil menarik dan menonjol dalam keseragaman?
Untuk wisudawati pemakaian kostum
yang berbeda bisa dengan memakai kebaya yang menarik namun tetap mengesankan
nilai formal. Karena bagaimanapun prosesi wisuda merupakan prosesi formal,
sehingga akan amat disayangkan jika kita mengenakan kostum terlalu santai dalam
acara se formal ini. Sedangkan seragam wisuda untuk laki-laki lebih
sederhana hanya dengan mengenakan baju setelan hitam putih dengan sepatu hitam.
Semua pakaian ini kemudian akan dilengkapi dengan pakaian wisuda yang kemudian
kita kenal dengan baju toga.
Baju toga membuat para wisudawan
yang tampil sumringah menjadi lebih berkarakter dan berwibawa. Lantaran baju
inilah yang akan menghantarkan para mahasiswa menjadi seorang wisudawan dan
meraih gelarnya. Seragam wisuda yang dikenakan akan menjadi kenangan
tersendiri dalam sejarah kehidupan seorang mahasiswa. Maka biasanya para
wisudawan dan wisudawati akan menyimpan dan merawat dengan baik kostum wisuda
yang telah ia kenakan di hari istimewa tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar